Rekomendasi Wisata Di Selo Boyolali Yang Menarik dikunjungi, Termasuk Deretan Cafe-cafe Cantiknya

wisata rekomendasi di Selo Boyolali

Selo merupakan kecamatan di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, yang memiliki banyak tempat wisata yang menjadi pilihan favorit bagi wisatawan. Daerah ini terkenal dengan pemandangan indah Gunung Merapi dan Merbabu, sehingga memberikan pengalaman wisata yang unik dan tidak terlupakan. 

Ada banyak opsi wisata yang bisa ditemui di Selo, seperti embung, taman bunga, rumah makan, penginapan, dan sebagainya.

Lokasi Selo di kaki Gunung Merapi dan Merbabu menjadikan daerah ini menjadi salah satu pilihan wisata bagi mereka yang ingin menikmati pemandangan alam pegunungan.

Kecantikan alam yang ditawarkan oleh tempat-tempat wisata di Selo, membuat banyak wisatawan tertarik untuk berkunjung.

Berikut adalah beberapa rekomendasi untuk tempat wisata di Selo Boyolali yang memiliki pemandangan Gunung Merapi yang indah dan patut dikunjungi saat liburan:  

1. Taman Merapi Garden

(Instagram @kampoenghomestaydamandiri)

Tempat wisata pertama di Selo yang direkomendasikan adalah Taman Merapi Garden.
Lokasinya berada di kawasan kampung homestay Samiran, berupa sebuah taman bunga yang dilengkapi cafe cantik di didalamnya. Meskipun tidak terlalu luas namun taman ini memiliki view Gunung Merapi dan spot foto yang menarik.
       
Taman bunga di Merapi Garden ini memiliki beragam jenis tanaman bunga, seperti bunga trompet, scarlet witch, dan hortensia. 

Hadirnya beberapa ornamen pendukung seperti gazebo, kincir angin dan sepeda kayuh menjadi tambahan daya tarik tempat ini.

Untuk memasukinya pengunjung hanya dikenakan tarif masuk 5 ribu itupun mendapat secangkir welcome drink. Jam buka Taman Bunga Merapi Garden Selo mulai pukul 08.00 sampai 18.00 WIB.

Kamu juga bisa mencoba makanan dan minuman di D'Garden cafe yang menyajikan aneka hidangan yang lezat, sekaligus spot nongkrong dan foto yang cantik.




2. Bukit Sanjaya


Bukit Sanjaya wisata rekomendasi di Selo
Wisata Bukit Sanjaya - Selo

Bukit Sanjaya Selo Boyolali telah menjadi tempat wisata favorit bagi banyak wisatawan. Lokasinya yang mudah dijangkau, berada di wilayah pusat kecamatan Selo, serta dilengkapi dengan aneka spot foto yang unik, membuatnya menjadi destinasi yang populer. Salah satu spot yang menjadi foto wajib di Bukit Sanjaya adalah sebuah pura yang mirip dengan Pura Lempuyang di Bali.

Selain menikmati keindahan panorama alam sekitarnya di atas bukit, pengunjung juga dapat mengambil foto instagramable di spot-spot foto unik yang tersebar di area wisata, seperti patung prajurit, ukiran kayu, kereta kuda, gazebo, dan lainnya. 

Jika ingin menikmati panorama alam lebih lama, Bukit Sanjaya juga menyediakan fasilitas seperti kafe, angkringan, dan homestay dengan harga yang terjangkau.

Objek wisata Bukit Sanjaya buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 06.00 hingga 18.00 WIB. Harga tiket masuknya adalah Rp 10.000 per orang, yang akan diganti dengan air mineral. 

3. Simpang PB VI Selo

Simpang PB VI tempat wisata rekomendasi di Selo.
Simpang PB VI Selo tempat ngumpul wisatawan di Selo (Instagram @putuersham_2)

Ini adalah Simpang Paku Buwono VI atau lebih familiar dengan sebutan Simpang PB VI bisa dikatakan merupakan pusat Kecamatan Selo, semacam taman kotanya.

Pakubuwono VI adalah raja Surakarta di masa lalu. Menurut sejarah, PB VI pernah bergerilya bersama Pangeran Diponegoro melawan penjajah. 

Keberadaan patung Sri Susuhunan Pakubuwono (PB) VI dengan lambang Kasunanan Surakarta Hadiningrat di jalur yang menghubungkan Boyolali - Magelang dan wilayah di sekitarnya, menjadikan kawasan publik tersebut dinamakan Simpang PB VI Selo. 


Simpang PB VI Selo
Simpang PB VI dilihat dari ketinggian (via Kompas.com)

Taman Simpang PB VI dapat menjadi pilihan tujuan bagi para wisatawan yang tidak memiliki banyak waktu untuk menjelajahi tempat-tempat wisata yang terlalu jauh dari pusat Kecamatan Selo.

Taman di Simpang PB VI ini juga berfungsi jadi rest area bagi wisatawan yang ingin bersantai dengan sejumlah faslitas dan aktivitas yang bisa dilakukan di sekitar taman, seperti kulineran dan ngopi cantik di sejumlah warung di sekitar taman, naik kuda/bendi, naik ATV atau skuter listrik mengelilingi taman.

4. Embung Manajar

wisata Embung Manajar di Selo
Suasana Embung Manajar kala senja (Instagram@engcahucul)


Sesuai dengan namanya, Embung Manajar adalah sebuah waduk kecil yang berfungsi untuk menampung air hujan dan irigasi sawah. Namun, karena keindahannya, tempat ini juga populer sebagai salah satu tujuan wisata di Selo.

Embung Manajar menawarkan pemandangan megah Gunung Merapi. Bahkan jika cuaca cerah, pengunjung juga dapat melihat Gunung Lawu dan Gunung Sumbing di kejauhan. Dari berbagai sudut, pengunjung dapat menemukan panorama indah Gunung Merapi sebagai latar belakang dan spot-spot foto yang cantik.

Lokasi Embung Manajar cukup dekat dari pusat kecamatan Selo, namun membutuhkan usaha untuk mencapainya karena jalur menuju embung ini cukup terjal. Akses untuk menuju embung belum bisa dilalui oleh mobil karena jalannya hanya berupa jalan cor selebar 1 meter. Pengunjung dapat naik ojek yang tersedia di jalan masuk atau berjalan kaki sejauh 1 km dari jalan raya.



5. New Selo

New Selo rekomendasi wisata di Selo
Panorama di New Selo (via Google maps


New Selo adalah sebuah destinasi wisata di Selo, Boyolali yang menawarkan pemandangan indah dari lereng Gunung Merapi dan Merbabu yang cocok dijadikan spot foto. Selain itu, New Selo juga berfungsi sebagai Pos Pengamatan Gunung Berapi.

Pada hari cuaca cerah, pengunjung dapat melihat tujuh gunung dari gardu pandang di Oemah Bamboo Merapi yang terletak di belakang New Selo. Gunung-gung tersebut antara lain Gunung Merapi dan Merbabu, Gunung Lawu di Karanganyar, Gunung Sundoro dan Sumbing, Gunung Telomoyo, bahkan puncak Gunung Slamet pun dapat terlihat.

Lokasi wisata New Selo tidak jauh dari Bukit Sanjaya. Namun, akses jalan menuju kawasan wisata New Selo di Dusun III, Desa Samiran, Selo melalui jalanan yang menanjak dan cukup terjal. Oleh karena itu, para pengunjung diimbau untuk berhati-hati saat berkunjung ke wisata ini. 

Namun, perjalanan yang mendebarkan ke New Selo akan diganjar dengan pemandangan indah dari lereng Gunung Merapi dan Merbabu yang cocok dijadikan spot foto.

6. Gunung Nganten

Gunung Nganten wisata rekomendasi di Selo
Rest area Gunung Nganten Selo (Instagram @drisendo.pict)

Wisata Gunung Nganten terletak di Desa Lencoh, Kecamatan Selo, dan menghadirkan kombinasi keindahan alam, taman, camping ground, dan area permainan dengan latar belakang Gunung Merapi yang gagah.

Gunung Nganten menawarkan spot foto yang sempurna dengan pemandangan langsung Gunung Merapi. Pengunjung hanya perlu membayar biaya parkir untuk menikmati pemandangan indah Gunung Merapi di Gunung Nganten. 

Selain itu, tersedia juga beragam kuliner, fasilitas musala, dan kamar mandi, dan wifi untuk kenyamanan pengunjung.

7. View Merapi Dusun Stabelan

Dukuh Stabelan rekomendasi wisata Selo
Pesona Gunung Merapi dari jarak 3.5 KM (via Instagram @susidarto) 


Ingin melihat Gunung Merapi dalam jarak dekat? Datanglah ke Dusun Stabelan, Kecamatan Selo. Ini adalah dusun paling dekat dengan Gunung Merapi, sekaligus desa tertinggi di Boyolali. Jarak puncak Merapi dengan Dusun Stabelan hanya sekitar 3,5 kilometer (km). 

Dari gapura Dusun Stabelan, batuan di lereng Merapi bisa disaksikan dengan jelas. Tak hanya itu, pengunjung juga sekaligus bisa melihat Gunung Merbabu, Telomoyo, Sumbing, Sindoro, Slamet, dan Prau.

Hal ini pun menjadikan Dusun Stabelan memiliki daya tarik tersendiri dimata para wisatawan. Bahkan selama pandemi kampung di lereng Gunung Merapi itu banyak dikunjungi warga dari berbagai wilayah.

Oya, Dusun Stabelan termasuk dusun tua yang sudah ada sejak jaman Belanda dan dikenal sebagai kawasanan perkebunan kopi. Tak heran kopi Stabelan juga terkenal mantap!

8. Jembatan Cinta Jrakah

Jembatan Cinta Jrakah rekomendasi wisata di Selo
Jembatan Cinta di Jrakah-Selo (via Google maps)


Di Desa Jrakah Kecamatan Selo terdapat sebuah jembatan gantung yang cukup populer karena memiliki keindahan panorama alam di sekelilingnya. Jembatan ini memang cukup unik, karena kedua sisinya menawarkan pemandangan yang berbeda.

Dari jembatan yang berada dibawah jurang ini, dari sisi selatan kita akan melihat panorama Gunung Merapi, sementara jika menghadap ke utara akan menyaksikan pesona Gunung Merbabu.

Tak heran banyak anak muda yang tertarik mengunjungi jembatan ini untuk nongkrong sambil foto-foto. Dari sini kemudian muncul sebutan Jembatan Cinta, padahal nama sebenarnya adalah Jembatan Gantung Jrakah.

Untuk berkunjung ke Jembatan Cinta di Jrakah ini pengunjung tidak dikenakan tiket masuk, kecuali biaya parkir, karena pada dasarnya bukan untuk tempat wisata.




CAFE CANTIK DI SELO


Selain wisatanya, Selo punya daya pikat yang lain, cafenya. Berada di Selo kamu akan dimanjakan dengan begitu banyaknya cafe-cafe yang bakal memikat hati yang melihatnya.

Di kawasan Samiran saja, yang menjadi pusat homestay di Selo, dalam radius yang tidak terlalu jauh, kita akan mendapati setidaknya 7 buah cafe yang cantik nan menarik. 

Berikut deretan cafe cantik nan instagramable di kawasan Selo-Boyolali. 

Nuansa Bening Cafe

Nuansa Bening Cafe Selo (via Instagram @nuansabening_cafe)

Dhighland


Dhigland Selo (via Instagram @hengkycahyanto)

Omah Kita

Omah Kita, kopi dan villa Selo (via Instagram @omahkita_selo)

Kopi Dari Hati Dkebon

Kopi dari hati Dkebon Selo (via Instagram @kopidarihati.dkebon)

Argo Loro Cafe

Argoloro Kopi Selo (via Instagram@argoloro_kopi)


D'Garden Cafe Selo

D'Garden Cafe Selo (via Instagra @dgardencafe)

Deselokaton


Deselokaton cafe (via Instagram @gongtogong


Itulah deretan destinasi wisata di kawasan Selo-Boyolali yang direkomendasikan untuk dikunjungi, termasuk cafe-cafenya dengan daya tariknya tersendiri. Selain yang telah disebutkan, sebenarnya masih ada beberapa tempat wisata lain yang tak kalah menariknya, namun lokasinya cukup sulit untuk dikunjungi, sehingga tidak masuk dalam daftar wisata rekomendasi di Selo. 

Artikel Wisata Indonesia Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top